Jangan Konsumsi Pisang Mentah Berlebih, Ini 8 Efek Sampingnya

Kamis 26 Sep 2024 - 15:45 WIB
Reporter : Mitra
Editor : Taufik Wijaya

 

4. Hiperkalemia

Mengonsumsi terlalu banyak pisang mentah dapat menyebabkan hyperkalemia, yaitu suatu kondisi dengan pengkatan kadar kalium dalam darah. Hal ini dapat menyebabkan masalah kesehatan yang serius, termasuk detak jantung yang tidak teratur serta kelemahan otot dan saraf.

 

5. Migrain

Pisang mengandung senyawa tyramine yang dikaitkan dengan pemicu migrain pada beberapa orang. Bagi mereka yang rentan sakit kepala, mengonsumsi pisang dalam jumlah banyak dapat meningkatkan kemungkinan serangan migrain.

 

6. Sembelit

Meskipun pisang sering direkomendasikan untuk kesehatan pencernaan, makan terlalu banyak pisang mentah dapat menimbulkan efek sebaliknya karena kandungan patinya dapat menyebabkan sembelit jika dikonsumsi dalam jumlah banyak.

 

7. Kerusakan gigi

Gula alami yang terdapat dalam pisang dapat menyebabkan kerusakan gigi jika dikonsumsi berlebihan. Sisa pisang yang menempel pada gigi dapat memicu pertumbuhan bakteri kerusakan gigi.

 

8. Kekurangan nutrisi

Mengandalkan pisang sebagai makanan pokok dapat menyebabkan kekurangan nutrisi. Meskipun mengandung potassium dan serat, pisang kekurangan protein dan lemak yang dibutuhkan tubuh. Hal ini dapat mengakibatkan kurangnya asupan nutrisi penting lainnya. (*)

 

Kategori :