METRO, RADAR LAMPUNG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Metro memastikan bahwa jumlah pemilih dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mengalami kenaikan dibandingkan Pemilu sebelumnya.
Setelah dilakukan rapat rekapitulasi, KPU Kota Metro menetapkan DPT Pilkada 2024 dengan total 131.482 pemilih, meningkat dari DPT Pemilu Legislatif sebelumnya yang berjumlah 128.370 pemilih.
Ketua KPU Kota Metro, Nurris Septa Pratama, melalui Kepala Divisi Data dan Informasi (Datin), Ahmad Fatoni, menyatakan bahwa penetapan DPT tersebut dilakukan melalui rapat rekapitulasi dan penetapan DPT Kota Metro untuk Pilkada serentak 2024.
"Iya, tadi DPT Kota Metro sudah ditetapkan melalui rapat rekapitulasi dan penetapan DPT untuk Pilkada serentak 2024," ujar Fatoni.
Fatoni juga menyebutkan, jumlah DPT untuk Pilkada 2024 bertambah sebanyak 3.112 pemilih dibandingkan pemilu sebelumnya. Kenaikan ini disebabkan oleh beberapa faktor, seperti rentang waktu yang panjang antara penetapan DPT Pileg dan Pilkada, serta adanya pemilih pemula dan pendatang baru.
BACA JUGA:Temu Relawan di Fajaresuk, Adi Erlansyah Dorong Perubahan Menuju Pringsewu Sejahtera
"Karena rentang waktunya cukup panjang, pasti ada pertambahan dan perpindahan penduduk di Kota Metro. Selain itu, terdapat pemilih pemula dan pemilih baru," jelas Fatoni.
Adapun total DPT Kota Metro sebanyak 131.482 pemilih, terdiri dari 66.355 pemilih perempuan dan 65.127 pemilih laki-laki.
Secara rinci, jumlah pemilih terbanyak berada di Kecamatan Metro Pusat dengan 40.790 pemilih, diikuti Metro Timur dengan 30.517 pemilih, dan Metro Utara dengan 25.157 pemilih. Sementara itu, Metro Barat memiliki 21.491 pemilih, dan Metro Selatan menjadi yang terendah dengan 13.527 pemilih.
Sementara itu, jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) justru mengalami penurunan. Untuk Pilkada 2024, total TPS di Kota Metro tercatat sebanyak 235 TPS.
"Di Metro Pusat terdapat 71 TPS, Metro Utara 44 TPS, Metro Timur 55 TPS, Metro Selatan 26 TPS, dan Metro Barat 39 TPS," pungkas Fatoni. (*)