METRO, RADAR LAMPUNG - Pasangan Bakal Calon Walikota dan calon Wakil Wali Kota Metro, Bambang Iman Santoso dan M Rafieq Adi Pradana adalah pasangan pertama yang resmi mendaftar ke KPU Kota Metro, Rabu, 28 Agustus 2024.
Puluhan pendukungnya mengantar bakal pasangan calon dari Partai Demokrat tersebut untuk mendaftar ke KPU Kota Metro sekitar pukul 14.20 WIB.
Ketua KPU Kota Metro Nurris Septa Pratama mengatakan, berkas pendaftaran dari pasangan bakal calon tersebut sudah dinyatakan lengkap. Dan pasangan tersebut akan mendapatkan surat pengantar untuk melakukan pemeriksaan kesehatan.
"Hari ini kami sudah menerima pendaftaran dari pasangan Bambang dan Rafieq. Kami sudah verifikasi berkas pendaftaran, dan kami nyatakan bahwa berkas lengkap. Pasangan calon ini dapat melanjutkan ke tahap berikutnya, yaitu pemeriksaan kesehatan esok hari di RSUD Ahmad Yani," kata dia.
Nurris menuturkan, sampai saat ini, baru satu pasangan calon dari satu partai politik yang telah mendaftar untuk Pilkada serentak di Kota Metro.
"Hari ini hanya satu pasangan calon. Pasangan calon lainnya sudah konfirmasi, dan rencananya besok akan mendaftar sekitar pukul 15.00 WIB," ujarnya.
Sementara itu, calon Walikota Bambang Iman Santoso mengatakan, pihaknya sangat bersyukur dapat mendaftarkan diri sebagai calon walikota dan calon wakil walikota Metro.
Ia mengaku, pihaknya akan segera melakukan sosialisasi, dan bersilaturahmi dengan masyarakat Kota Metro.
"Tentu saja kami akan mensosialisasikan diri ke masyarakat. Supaya masyarakat mengenal kami. Kami sangat ingin memahami harapan masyarakat Kota Metro, dan memberikan yang terbaik untuk Kota Metro," pungkasnya.
Bambang mengaku, pihaknya juga optimis bakal mendapatkan dukungan dari masyarakat Kota Metro.
"Untuk target kemenangan, itu kami serahkan kepada masyarakat. Kalau bisa sampai 90 persen lah," tandasnya.
Ia menambahkan, pembangunan infrastruktur akan menjadi fokusnya dalam membangun Kota Metro.
"Untuk infrastruktur, Insyaallah, karena itu jelas adalah kebutuhan dasar masyarakat. Jika pembangunan infrastruktur itu baik, tentunya masyarakat juga semuanya akan merasakan," pungkasnya. (*)