Longsor dan Pohon Tumbang Lumpuhkan Jalan Nasional

Senin 29 Jul 2024 - 20:31 WIB
Reporter : Nopriyadi
Editor : Syaiful Mahrum

LAMBAR - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Batubrak, Lampung Barat, mengakibatkan longsor disertai pohon tumbang di jalan lintas nasional Batubrak-Belalau. Tepatnya di Pekon Kerang, Kecamatan Batubrak, Senin (29/7) sekitar pukul 15.00 WIB.

 

Longsor disertai pohon tumbang  menutup seluruh akses jalan nasional sehingga lalu lintas kendaraan dari dua arah lumpuh total.

 

Kepala BPBD Lambar Padang Prio Utomo mengatakan, longsor dan pohon tumbang itu terjadi pasca hujan deras mengguyur wilayah itu pada sore hari. Setelah mendapat informasi, BPBD mengerahkan personel TRC untuk membersihkan pohon tumbang tersebut.

 

“Longsor dan pohon yang tumbang ini menutup seluruh badan jalan. Saat ini sedang diupayakan untuk penanganan," ujar Padang.

 

Sementara Peratin Kerang Mat Amin membenarkan kejadian tersebut dan saat ini sedang dilakukan penanganan serta evakuasi oleh satgas bencana pekon, BPBD, dan masyarakat.

 

"Masih ditangani, longsor membuat lalu lintas lumpuh total karena seluruh badan jalan tertutup material longsor dan pohon tumbang," ungkap Mat Amin.(edi/rnn)

Tags :
Kategori :

Terkait