RAHMAT MIRZANI

Dua Atlet Kabaddi Lampung Bela Timnas di Kejuaraan Internasional Bangabandhu Cup 2024

Ervin dan Muhammad Hanif Dwi Nugroho di Kejuaraan Bangabandhu C up 2024. -Foto IST -

BANDARLAMPUNG - Dua atlet cabang olahraga (cabor) kabaddi asal Lampung membela timnas Indonesia di Kejuaraan Internasional Bangabandhu Cup 2024 yang digelar di Bangladesh. 

Kejuaraan yang diikuti 12 negara itu berlangsung sejak 26 Mei hingga 3 Juni 2024. Yang membanggakan, dua atlet asal Lampung masuk ke dalam skuad timnas Indonesia.

Keduanya adalah Ervin yang berposisi sebagai rider dan Muhammad Hanif Dwi Nugroho sebagai defender. 

BACA JUGA:Meski Try Out hanya di Jawa Barat, Cabor Kurash Tetap Optimis Targetkan 6 Medali Emas

Ditemui di training camp Kabaddi di Jatiagung, Lampung Selatan, Senin 10 Juni 2024 siang. Ervin mengatakan dirinya sebagai putra daerah Lampung bangga bisa mewakili Indonesia di kejuaraan internasional.

"Ini pertama kali saya masuk ke timnas Indonesia. Tentunya sangat bangga bisa mewakili Indonesia dan membawa nama Lampung," kata Ervin.

Pria asal Waykanan ini turun sebagai starter saat Indonesia menghadapi Polandia, Korea Selatan dan Malaysia. 

BACA JUGA:Ajang Ukur Kekuatan di PON, Cabor Karate Lampung Ikut Suroido Cup di Filipina

Ervin mengatakan banyak pelajaran yang diambil dirinya bergabung ke skuad timnas Indonesia.

Pelajaran itu bisa ia gunakan untuk persiapan menghadapi PON XXI Aceh-Sumatera Utara yang akan berlangsung September 2024. 

"Jadi ini modal kami dalam persiapan ke PON. Karena dalam pertandingan di level internasional seperti itu ada beberapa teknik yang belum kami dapatkan selama latihan di sini," papar Ervin.

Sementara pelatih Kabaddi Lampung, Dawam Asshidiqie mengatakan masuknya dua atlet Lampung di timnas Indonesia merupakan sebagai ajang try out atau uji coba persiapan PON.

BACA JUGA:Uji Coba Hadapi PON, Hapkido Lampung Jajal Kekuatan Sumatera Utara

Tag
Share