Pesbar Tambah Tiga Pekon Baru, Tiga Pj. Peratin Segera Dilantik

--

PESBAR – Kabupaten Pesisir Barat selama ini memiliki 116 pekon dan 2 kelurahan di 11 kecamatan. Pada 2024, Pesbar bertambah tiga pekon sehingga menjadi 119 pekon. 

Pasalnya, usulan pemekaran Pekon Marang, Kecamatan Pesisir Selatan, dan Pekon Pagarbukit, Kecamatan Bangkunat, telah disetujui. Bahkan segera diresmikan oleh Pemkab Pesbar sekaligus melantik penjabat (Pj.) peratin untuk pekon persiapan.

Subkoordinator Administrasi Pemerintahan pada BagianTata Pemerintahan Setkab Pesbar M. Ikhsan Haqiqi, S.Ip. mengatakan, mengenai pemekaran pekon di Pesbar sudah disetujui dan ada tiga pekon persiapan yang akan segera diresmikan sekaligus akan dilantik Pj. peratin untuk tiga pekon persiapan itu.

BACA JUGA:PKBI Lambar Gelar AB.KRAB.M, Ini Tujuannya!

’’Yakni Pekon Persiapan Kunyaianagung dan Pekon Persiapan Cukuhbunjak yang merupakan pemekaran dari Pekon Marang, Kecamatan Pesisir Selatan. Kemudian Pekon Persiapan Kutamulya yang merupakan hasil pemekaran Pekon Pagarbukit, Kecamatan Bangkunat. Jika tidak ada perubahan, pelantikan Pj. peratin pekon persiapan hasil pemekaran itu dijadwalkan Jumat (2/2),” katanya.

Sementara Plt. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon (DPMP) Pesbar Suwarti mengatakan, mengenai pemekaran pekon di Pesbar sudah disetujui. ’’Rencananya pekon persiapan akan diresmikan pada Jumat (2/2) sekaligus melantik Pj. Pertain. Sebab, terlebih dahulu harus dipimpin Pj. peratin yang merupakan aparatur sipil negara (ASN), terutama yang ada di wilayah kecamatan pekon itu,” jelasnya.

BACA JUGA:Jangan Sampai Jadi Preseden Buruk, Konflik Lahan PTPN Wayberulu Harus Dihentikan!

Suwarti mengatakan, Pj. peratin yang akan dilantik adalah Ermansyah sebagai Pj. peratin Pekon Persiapan Kunyaianagung dan Ahmad Yani sebagai Pj. Peratin Pekon Persiapan Cukuhbunjak, serta Pitadi Setiawan sebagai Pj. Peratin Pekon Persiapan Kutamulya. Diharapkan dalam pelaksanaan pelantikan dan peresmian pekon persiapan itu, semuanya berjalan dengan lancar.

’’Pelantikan Pj. peratin dan peresmian pekon persiapan itu akan dilaksanakan di masing-masing pekon. Kita berharap setelah dilantik dan diresmikan, semua Pj. peratin bisa berbenah serta segera berkoordinasi dengan pekon induk,” ungkap Suwarti. (yan/rnn/c1/ful)

Tag
Share