RAHMAT MIRZANI

Masuk Grup Neraka di Ronde 3, Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Tiru Perjuangan Georgia dan Austria

JANGAN MENYERAH: Meski berada di grup neraka yang dihuni negara kuat macam Jepang, Australia dan Arab Saudi. Timnas Indonesia diminta optimistis dalam menghadapi ronde 3 kualifikasi Piala Dunia 2026. -FOTO PSSI -

JAKARTA - Indonesia berada di Grup C dalam lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga zona Asia. Hal itu diketahui usai pengundian resmi yang dilakukan oleh AFC di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (27/6) lalu.

Bisa dibilang skuad Garuda berada dalam ‘grup neraka’ karena berada satu grup bersama Jepang, Australia, Saudi Arabia, Bahrain, dan Tiongkok. 

Sedangkan di grup lain, seperti di Grup A diisi oleh Iran, Qatar, Uzbekistan, Uni Emirat Arab, Kirgizstan, dan Korea Utara. Kemudian, di Grup B ada Korea Selatan, Irak, Yordania, Oman, Palestina, dan Kuwait.

Pada laga perdana, Indonesia akan terbang ke kandang Saudi Arabia di tanggal 5 September 2024, kemudian akan menjalani laga kandang di tanggal 10 September melawan Australia.

BACA JUGA:Tampil Mengejutkan dengan Mengalahkan Portugal 2-0, Georgia Cetak Sejarah

Di tanggal 10 Oktober melawan Bahrain di kandang lawan, tanggal 15 Oktober berhelat ke Tiongkong, tanggal 14 November menjamu Jepang.

Di tanggal 19 November kedatangan Saudi Arabia, tanggal 20 Maret melawan Australia di kandangnya, tanggal 25 Maret menjamu Bahrain, di tanggal 5 Juni melawan Tiongkok dan terakhir dijamu Jepang tanggal 10 Juni.

Berada di grup neraka membuat timnas Indonesia tengah menapaki jalan terjal dalam upaya meraih mimpi lolos ke Piala Dunia 2026 untuk pertama kalinya dari kualifikasi zona Asia. Perjuangan Rizki Ridho dkk baru akan dimulai.

Diketahui Piala Dunia FIFA 2026 di Amerika Utara dan Tengah akan diikuti 48 negara, bertambah 16 negara dari sebelumnya 32 negara. Ini merupakan perubahan pertama setelah 28 tahun sejak Piala Dunia Prancis 1998.

BACA JUGA:Jawaban Exco PSSI Soal Kabar Shin Tae-yong Masuk Radar Timnas Korsel

Menghadapi ronde ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026, PSSI Indonesia bersepakat secara verbal untuk memperpanjang kontrak pelatih Shin Tae Yong hingga 2027.

Kendati demikian ada rumor yang sempat membuat panas yakni Shin Tae-yong masuk bursa pelatih timnas Korea Selatan. Meski beberapa waktu lalu dibantah oleh PSSI.  

Penegasan juga diungkapkan istri Shin Tae-yong, Cha Yong-Joo juga menegaskan suaminya "cinta mati" dengan Indonesia dan akan segera memimpin Garuda Muda latihan.

Perjalanan Timnas Indonesaia tidak mudah. Jepang adalah langganan Piala Dunia, Arab Saudi kini dilatih Roberto Mancini, dan Indonesia satu grup dengan Australia pula.

Tag
Share