Fakta Psikologis Orang yang Mudah Menangis
--FOTO UNSPLASH.COM/BENIAMINSINCA
MENANGIS seringkali menjadi tanda bahwa seseorang sedang mengalami kesedihan, atau terharu akan kebahagiaan. Itu merupakan cara untuk meluapkan perasaannya.
Dilansir dari Artikel Universitas Medan Area, menangis adalah tanda seseorang itu sehat dan memiliki kondisi emosional yang stabil. Bagi bayi, menangis merupakan media untuk berkomunikasi.
Banyak riset yang mengungkapkan bahwa menangis bisa membuat perasaan lebih baik ada juga yang berpendapat bahwa menangis suatu bentuk ketidakmampuan seseorang dalam mengendalikan diri dan kelemahan.
Dikutip dari laman Artikel Psikologi PTIQ, orang mudah menangis seringkali dikira cengeng dan lemah, padahal itu merupakan persepsi yang salah. Berikut 6 fakta psikologis tentang mereka yang mudah mengeluarkan air mata, antara lain:
1. Orang yang Tak Gampang Stress
Mungkin dengan cara bermain, liburan, dan nongkrong adalah cara terbaik untuk melepaskan kepenatan. Tapi ada juga beberapa orang yang memilih duduk berdiam diri di kamar lalu menangis.
Tipe orang seperti ini biasanya hanya mengeluh kepada Tuhan yang menjadi kekuatan besarnya, menurut penelitian bahwa dengan menangis akan mengeluarkan racun dalam tubuh dan membunuh sekitar 90 persen bakteri.