Nasabah Bank Wajib Waspada, Modus E-SIM bisa Kuras Rekening

--

Korban kejahatan ini sering kali tidak menyadari bahwa mereka telah diretas sampai terjadi kerugian finansial atau keanehan pada layanan komunikasi mereka.

Dalam menghadapi risiko kejahatan penipuan siber, Andreas Kurniawan, Chief Digital Officer PT Bank Danamon Indonesia Tbk, menyatakan bahwa Danamon terus berupaya mengedukasi nasabah, yang salah satunya melalui kampanye #JanganKasihCelah.

Inisiatif ini sejalan dengan upaya Bank Indonesia dalam menghadang modus penipuan yang terus berkembang.

“Kami mengajak nasabah untuk selalu berhati-hati dalam berbagi data pribadi dan mengenali tanda-tanda aktivitas mencurigakan terhadap penipuan dan penyalahgunaan data pribadi yang dapat menimbulkan kerugian finansial,” ucap Andreas.

Dirinya juga mengimbau agar nasabah untuk segera bertindak apabila mendeteksi masalah pada konektivitas SIM Card, seperti hilangnya sinyal atau notifikasi transaksi tidak dikenal.

Langkah-langkah yang dapat diambil termasuk memblokir akun media sosial, menghubungi operator seluler masing-masing, dan call center Hello Danamon di 1-500-090 untuk tindakan lebih lanjut.

Nasabah juga diimbau untuk tidak memberikan informasi pribadi atau perbankan melalui saluran yang tidak resmi atau tidak terverifikasi. Untuk informasi lebih lanjut mengenai kampanye #JanganKasihCelah, nasabah dapat mengunjungi bdi.co.id/jangankasihcelah. (disway/c1/abd) 

 

Artikel ini sudah tayang di disway.id dengan judul: 

https://disway.id/read/774785/waspada-modus-e-sim-swap-bisa-kuras-isi-rekening-ini-tips-dari-bank-danamon

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan