Bawaslu Header

Warga Kampung Keramat Lega

BERHASIL DITANGKAP: Buaya sepanjang 3 meter di Kampung Keramat, Sukaraja, Bumiwaras, Bandarlampung, Minggu (5/11) dini hari.-FOTO IST -

Buaya 3 Meter Berhasil Diamankan Tim Damkar

BANDARLAMPUNG – Warga Kampung Keramat, Sukaraja, Bumiwaras, Bandarlampung, kini merasa lega. Itu setelah buaya sepanjang tiga meter yang selama ini berkeliaran di pinggir pantai kampung setempat berhasil diamankan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Bandarlampung, Minggu (5/11).

Penangkapan tersebut terjadi sekitar pukul 00.10 WIB. Awalnya salah seorang warga bernama Rido (38) melaporkan adanya buaya di laut Koala, Sukaraja. 

’’Buaya itu ditemukan warga lagi ada di dekat fondasi laut dan disenterin," ujar Yayan, warga sekitar, Minggu (5/11).

Ia menyebut jika buaya tersebut sering muncul di dekat permukiman warga. Bahkan pada video yang sempat beredar, menurut Yayan, terdapat buaya dengan ukuran serupa tertangkap kamera warga sedang memangsa ayam milik masyarakat.

’’Kayaknya ini buaya yang waktu itu pernah ketahuan makan ayam. Terus dicariin enggak ketemu," terangnya.

Tidak lama dari laporan warga, Tim Rescue Damkar Bandarlampung pun datang dan berupaya mengevakuasi dengan tali serta alat lainnya. ’’Betul, kejadian itu pada tengah malam tadi (kemarin)," kata Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Bandarlampung Anthony Irawan.

Buaya tersebut, lanjutnya, dapat dievakuasi tim rescue dengan lima pesonel di dalamnya dalam waktu  hingga satu jam lebih. ’’Sekitar pukul 01.30 WIB, tim berhasil mengevakuasi buaya tanpa ada kendala berarti. Saat ini buaya itu masih berada di kantor Damkar," ungkapnya.

 

Meski begitu, Anthony tetap mengimbau masyarakat untuk melaporkan kepada pihaknya bila terjadi hal yang sama. ’’Ini demi keselamatan bersama,” ingatnya. (mel/c1/rim)

Tag
Share