Siti Atikoh Ganjar Tutup Safari Politiknya dengan Bermalam di Ponpes Miftahul Huda Tulang Bawang

Siti Atikoh saat Doa bersama di Ponpes Mirtahul Huda, Tulang Bawang, Rabu (10/3) malam.-FOTO IST-

RADAR LAMPUNG - Hari kedua safari politiknya di Lampung, Siti Atikoh Supriyanti bermalam di Pondok Pesamtren Miftahul Huda, Banjar Agung, Tulang Bawang, Rabu (10/1).

Ratusan santri menyambut antusias istri dari capres 03, Ganjar Pranowo itu.

Kehadirannya di Ponpes Miftahul Huda didampingi jajaran dan fungsionaris DPD PDI Perjuangan Lampung. 

Pun jajaran Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud Lampung.

BACA JUGA:PDIP Pringsewu Semangat Menangkan Partai dan Ganjar-Mahfud

Saat di ponpes juga digelar doa bersama santri dan piimpinan ponpes. 

Suasana khidmad menyelimuti giat doa bersama itu. 

Tentunya, salahsatu yang dipanjatkan adalah doa untuk kemenangan Ganjar Pranowo-Mahfud Santoso dalam Pilpres 2024. 

Dalam kesempatan itu, Siti Atikoh juga mengungkapoaj rasa terima kasihnya atas doa yang dipanjatkan. 

BACA JUGA:Muncul Sertifikat Bukan atas Nama Penggarap, Ratusan Warga Minta Dicabut!

Sebelum berpamitan istirahat, Atikoh berpesan kepada santri agar belajar dengan sungguh-sungguh serta mentaati aturan dan kyai Ponpes Miftahul Huda. 

Siti Atikoh Supriyanti, istri calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo melanjutkan safari politiknya di Lampung. 

Diketahui, kegiatan Atikoh di Lampung pada Rabu (10/1) diawali dengan senam pagi di PKOR Wayhalim, Bandarlampung.

Dilanjutkan dengan berdialog dengan pedagang Pasar Waydadi, Sukarame. Saat itu, Atikoh juga sempat memborong sayuran milik pedagang. Kemudian bertolak ke Kota Metro. 

Tag
Share