Chandra Inn Bandarlampung Beri Santunan ke Panti Asuhan

SERAHKAN SANTUNAN: Hotel Chandra Inn Bandarlampung memberikan santunan dan mengedukasi anak-anak Panti Asuhan Baitul Amanah Mulya Putri, Jumat (23/5).--FOTO M. TEGAR MUJAHID
BANDARLAMPUNG - Hotel Chandra Inn Bandarlampung memberikan santunan dan mengedukasi anak-anak Panti Asuhan Baitul Amanah Mulya Putri, Kecamatan Sukabumi, Bandarlampung, Jumat (23/5). Santunan ini berasal dari para tamu dengan menyisihkan sedikit biaya buka puasa saat Ramadan.
General Manager Chandra Inn Bandarlampung Uut Soetrisno mengatakan kegiatan sosial ini menjadi bagian dari tradisi tahunan hotel setelah Ramadan. ’’Sebagian dana dari para tamu selama Ramadan kami kumpulkan. Sekarang saatnya kami salurkan ke panti,” katanya.
Uut menjelaskan, santunan dalam bentuk uang tunai dan sembako. ’’Selain itu, tim chef hotel juga mengadakan sesi edukasi memasak untuk anak-anak panti. Itu menjadi pengalaman baru bagi mereka,” ujarnya.
Uut mengatakan, pihaknya juga menyalurkan santunan ke lebih dari sepuluh panti asuhan di berbagai daerah. Menurut Uut, program itu menyasar panti asuhan tanpa membedakan latar belakang agama. ’’Kami ingin bantuan itu merata, baik panti muslim maupun non-muslim,” ungkapnya.
Uut mengatakan, total yang terkumpul cukup besar karena jumlah partisipan yang cukul tinggi.
Sementara Pimpinan Panti Asuhan Baitul Amanah Mulya Putri Sri Hartati mengaku mengasuh 50 anak terdiri atas 25 perempuan dan 25 laki-laki, mulai dari balita hingga SMP. ’’Alhamdulillah, kami sangat bersyukur. Bantuan dari Chandra Inn sangat berarti bagi anak-anak kami,” tuturnya. (*)