Chelsea Kalahkan Wolves 3-1, The Blues Akhirnya Petik Kemenangan

MENANG: Chelsea saat menghadapi Wolves, Senin (21/1). Chelsea menang 3-1. -FOTO CHELSEA-
JAKARTA - Chelsea akhirnya kembali ke jalur kemenangan. Usai tiga kali mengalami hasil imbang dan dua kali kalah di Liga Premier Inggris, Chelsea pada Selasa 21 Januari 2025 dini hari menghajar tamunya Wolverhampton Wanderes (Wolves) dengan skor 3-1.
Dalam pertandingan yang dilangsungkan di Stamford Bridge, itu Chelsea mencetak gol duluan lewat gol Tosin Adarabioyo.
Wolves kemudian mencetak gol balasan melalui Matt Doherty.
Untungnya, pada babak kedua, bek Chelsea Marc Cucurella dan Noni Madueke menambah dua gol lagi. Mereka menyelamatkan Chelsea dari hasil negatif enam pertandingan beruntun.
Hasil tersebut membuat Chelsea naik ke posisi keempat klasemen sementara dengan 40 poin. The Blues julukan Chelsea menyalip Manchester City dan Newcastle United.
"Menurutku, penampilan kami hingga menit ke-40 sangat bagus. Kemudian di lima menit terakhir, kami kesulitan. Mereka mencetak gol dan kami kehilangan sedikit kepercayaan diri," tutur Enzo Maresca, bos Chelsea, kepada BBC.
"Hal seperti itu telah terjadi beberapa kali musim ini. Kami perlu belajar mengelola situasi dengan lebih baik," sambungnya.
Noni Madueke, sementara itu, menyebut bahwa golnya itu mengingatkannya pada pertemuan dengan Wolves di awal musim. Saat itu, ia mencetak hat-trick ke gawang Wolves.
"Aku senang kami kembali memetik tiga poin. Situasi beberapa laga terakhir berat bagi kami, dan saya selalu begitu senang bisa mencetak gol, terutama gol-gol yang lebih mudah seperti itu," tuturnya kepada Sky Sports.
Pertandingan antara Chelsea dan Wolves berlangsung seru. Chelsea memulai babak dengan agresif, dan langsung menekan pertahanan Wolves.
Pada menit ke-9, Noni Madueke sempat memperoleh peluang, tetapi tendangannya berhasil diamankan oleh kiper Wolves Jose Sa.
Tak lama setelah itu, Cole Palmer juga mencoba menjebol gawang Wolves, namun tendangannya masih meleset dari target.
Lalu, di menit ke-25, Chelsea merubah skor. Reece James melepaskan tendangan dari depan kotak penalti setelah mendapatkan bola liar dari sepak pojok.
Tendangan James mengarah ke Tosin Adarabioyo, yang dengan tenang mencetak gol di depan gawang. Tertinggal, Wolves mulai berusaha lebih agresif dan menjelang akhir babak pertama.