RAHMAT MIRZANI

Suplemen Kolagen Aman Dikonsumsi Ibu Hamil, Asal Dalam Pengawasan Dokter

Ilustrasi pil kolagen.-Foto Pixabay-

BANDAR LAMPUNG, RADAR LAMPUNG - Suplemen kolagen baik dalam bentuk pil, bubuk, maupun permen banyak digunakan untuk menjaga kesehatan kulit, persendian, dan pencernaan. 

Namun, ibu hamil sebaiknya membatasi penggunaan suplemen kolagen. Konsumsi kolagen ini juga harus dalam pengawasan dokter.

Demikian disampaikan oleh ahli endokrinologi reproduksi dan spesialis kesuburan bersertifikat di RMA New York, Matthew Lederman, M.D. Ia menjelaskan, kolagen yang dikemas dalam bentuk tertentu diklaim aman dikonsumsi untuk ibu hamil. Namun, dosis yang dikonsumsi harus dalam pengawasan dokter.

"Sebagian besar penelitian dan tinjauan menyimpulkan, kolagen terutama dalam bentuk kolagen terhidrolisis (peptida kolagen), aman dikonsumsi selama kehamilan asalkan dalam jumlah yang sesuai," kata Lederman dikutip dari Well and Good.

Sebuah studi yang dirilis pada Mei 2020 di International Journal of Biological Sciences juga menunjukkan, kolagen dapat membantu melindungi sistem kekebalan bayi, mendukung aliran darah yang sehat, serta berperan dalam perkembangan jaringan ikat.

Selain itu disarankan, kolagen yang diperoleh merupakan dari sumber makanan utuh, seperti kaldu tulang dan daging yang dimasak perlahan.

Bagi yang ingin memenuhi kebutuhan kolagen melalui suplemen selama kehamilan, sangat disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter kandungan atau bidan sebelum memulai atau melanjutkan konsumsi suplemen kolagen, terutama jika sudah terbiasa mengonsumsinya sebelum hamil.

Para ahli merekomendasikan kolagen terhidrolisis dalam bentuk bubuk atau kolagen laut, karena lebih mudah dicerna dan diserap selama kehamilan.

Dosis yang dianjurkan berkisar antara 2,5 hingga 15 gram per hari, menurut penelitian yang dipublikasikan pada Mei 2019 di jurnal Nutrients.

Dokter Lederman menjelaskan, dosis umum untuk suplemen kolagen adalah 10 gram per hari. Namun, saat hamil, dosis yang lebih rendah sekitar 5 gram per hari karena dianggap lebih aman. (*)

 

Sumber: https://www.beritasatu.com/lifestyle/2842626/suplemen-kolagen-aman-dikonsumsi-dengan-batasan-selama-kehamilan

 

Tag
Share