Penyelenggara Pemilu Harus Bekerja Sesuai Tupoksi

KERJA SESUAI TUPOKSI: Dalam Deklarasi Pemilu Damai, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona berharap para penyelenggara pemilu bekerja sesuai tupoksi. -FOTO FORKOPIM PESAWARAN -

PESAWARAN - Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona berharap para penyelenggara pemilu bekerja sesuai tupoksi dan mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga kondusivitas dalam pesta demokrasi tahun 2024. Hal itu dikatakan Dendi saat menghadiri Deklarasi Pemilu Damai 2024 di aula Sanika Satyawada Polres Pesawaran, Kamis (16/11).
’’Kegiatan yang terselenggara hari ini adalah salah satu bentuk wadah untuk menyerap aspirasi dari berbagai pihak. Selain itu sebagai sarana silaturahmi agar terjalin sinergitas antara para tokoh dan ormas di Kabupaten Pesawaran.  Semoga silaturahmi yang baik ini dapat terus terjalin dan kita pertahankan untuk menjadi modal awal dalam membangun Bumi Andan Jejama tercinta,”ungkap Dendi.
Dikatakan, suksesnya tahapan Pemilu bukan hanya tanggungjawab KPU dan Panwaslu sebagai penyelenggara, tetapi juga semua Stakeholder dan seluruh elemen masyarakat. Dimana, jajaran Pemkab Pesawaran mendukung kesuksesan Pemilu yang diselenggarakan Pemerintah, kesuksesan dalam Yuridis, Partisipatif, Teknis, Sosiologi dan Security
Kegiatan deklarasi tersebur lanjut Dendi sebagai komitmen semua pihak untuk menjaga pemilu 2024 untuk tetap damai dan kondusif.
“Terlebih pada sebentar lagi akan memasuki masa kampanye dan diharapkan dapat berjalan secara sehat, aman dan Kondusif,” sambungnya.
Untuk itu Dendi mengajak semua pihak baik dari penyelenggara, peserta, unsur TNI dan POLRI serta satuan kerja perangkat daerah, untuk menjaga marwah pemilu dan seluruh prose tahapan kegiatan Pemilu.
“Menjaganya dengan bersama-sama bertanggungjawab untuk menjaga keamanan, ketertiban, dan kondusifitas lingkungan,” pungkasnya. (ozi/c1/abd)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan