JAKARTA - Prabowo Subianto, yang baru saja terpilih sebagai Presiden Indonesia, mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Partai NasDem dan pemimpinnya, Surya Paloh.
Dengan latar belakang hubungan yang telah lama terjalin sejak keduanya aktif di Partai Golkar, Prabowo menyambut positif dukungan tersebut.
Dalam sebuah pernyataan di kediamannya di Rumah Kertanegara Nomor 4, Jakarta, pada hari Kamis, 25 April 2024.
"Sangat membanggakan menerima kunjungan dari teman lama saya, Surya Paloh, dan rombongan dari Partai NasDem. Pertemuan kami sangat hangat dan konstruktif," kata Prabowo.
BACA JUGA:Topi Hijau Jadi Petunjuk Penangkapan Dua Buruh Bongkar Pembobol Toko Material di Bandar Lampung
Prabowo juga menyampaikan apresiasinya kepada Paloh karena menjadi salah satu orang pertama yang memberikan ucapan selamat setelah kemenangan di Pilpres 2024.
"Pak Surya termasuk yang pertama mengucapkan selamat kepada kami, dan ini sangat berarti bagi kami," ujar Prabowo.
Sehari sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah resmi menetapkan Prabowo Subianto bersama Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih.
Keputusan ini diumumkan dalam rapat pleno terbuka yang berlangsung di kantor KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, pada Rabu, 24 April 2024.
BACA JUGA:ChildFund International Dorong Partisipasi dan Dukungan dari Lebih Banyak Pihak
Hasyim Asy'ari, Ketua KPU, mengumumkan hasil akhir pemilu yang memberikan kemenangan kepada pasangan calon nomor urut 2, dengan perolehan 96.214.691 suara, atau 58,59% dari total suara sah, serta memenuhi kriteria minimal 20% suara di setiap provinsi di 38 provinsi se-Indonesia.
Hadir pula dalam acara tersebut adalah pasangan capres-cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, sementara pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, tidak terlihat hadir. (jpc/abd)