Gol Tunggal Brahim Diaz Selamatkan Los Blancos atas RB Leipzig

Rabu 14 Feb 2024 - 16:14 WIB
Reporter : Rizky Panchanov
Editor : Rizky Panchanov

LEIPZIG- Real Madrid menang tipis atas RB Leipzig pada babak 16 besar Liga Champions, Rabu (14/2) dini hari. Leipzig takluk dengan skor 1-0 melalui gol yang diciptakan oleh Brahim Diaz. 

Brahim Diaz menjadi pahlawan Real Madrid, setelah mencetak gol tunggal di laga tersebut. Sebelum pertandingan dimulai, pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengatakan timnya dalam kondisi baik. 

Los Blancos julukan Real Madrid juga siap bertanding dan meraih kemenangan. Vinicius Junior cs pun bisa membuktikan ucapan Ancelotti itu. 

"Saat ini tim dalam suasana bagus. Solid, profesional, dan saya termotivasi. Semua orang berkontribusi dan tidak mengeluh," kata Ancelotti dilansir dari laman resmi Real Madrid.

BACA JUGA:Ducati Tak Mau Buru-Buru Tentukan Tandem Francesco Bagnaia

Sejak wasit meniup peluit tanda mulai laga, kedua kesebelasan menunjukkan permainan atraktif. Baik RB Leipzig dan Real Madrid, banyak memperoleh peluang emas. Tampil sebagai tuan rumah, RB Leipzig memegang kendali permainan.

Alhasil, mereka bisa menciptakan gol lewat tandukan Benjamin Sesko, saat laga baru berjalan tiga menit. Namun, gol itu dianulir wasit, setelah melihat tayangan ulang VAR.

Ternyata, sebelum gol tercipta, Benjamin Sesko sudah berdiri dalam posisi offside.  Skor pun tidak berubah 0-0. Kedua tim terus berupaya untuk mencetak gol di paruh pertama. Tetapi, hingga turun minum, kedua kesebelasan tak bisa mencetak sebiji gol pun.  

Memasuki babak kedua, Real Madrid yang gantian tampil menekan. Mereka langsung bermain menyerang di menit awal babak kedua.

BACA JUGA:Prediksi 16 Besar Liga Champions RB Leipzig vs Real Madrid, Rabu 14 Februari 2024

Eks AC Milan itu, mencetak gol lewat tembakan melengkung.  Sebelum itu Diaz melakukan aksi solo run, menembus barisan pemain RB Leipzig. 

Selepas itu, Diaz mengakhiri aksinya dengan tendangan melengkung, yang tak mampu dijangkau oleh Peter Gulacsi, kiper RB Leipzig.

Meskipun kedua tim berusaha mencetak gol tambahan, tidak ada tambahan gol yang tercipta hingga pertandingan berakhir. Kendati memenangkan pertandingan, Toni Kroos tetap menghormati RB Leipzig.

Meski sering berperan sebagai pengganti Jude Bellingham, Brahim Diaz pun usai laga mengatakan bila gol itu dipersembahkan untuk Bellingham yang tidak tampil karena cidera sehingga harus digantikand dirinya.

BACA JUGA:Optimistis Indonesia Bisa Masuk Final BATC

Kategori :