Optimistis Indonesia Bisa Masuk Final BATC
TIM BATC: Inilah tim bulutangkis beregu putra Indonesia yang akan turun di BATC 2024. -FOTO PBSI -
JAKARTA- Perjalanan Tim Beregu Putra Indonesia di ajang Badminton Asia Team Championship (BATC) 2024 bakal dimulai Selasa 13 Februari 2024.
Turnamen yang akan digelar di Setia City Convention Center, Selangor, Malaysia ini berlangsung sejak 13 hingga 20 Februari 2024.
Salah satu wakil timnas Indonesia di ajang tersebut yang akan tampil adalah Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri mengungkapkan pendapatnya mengenai turnamen tersebut.
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri mengungkapkan persiapan timnas Indonesia sudah cukup bagus.
BACA JUGA:Prediksi 16 Besar Liga Champions RB Leipzig vs Real Madrid, Rabu 14 Februari 2024
"Persiapan sejauh ini sudah cukup bagus, yang terpenting penampilan bisa maksimal di pertandingan mendatang," kata Bagas. Fikri juga menjelaskan tantangannya ketika berperan sebagai ganda pertama di ajang BATC.
"Sekarang posisi kami di ganda pertama, ya, harus siap. Lawan-lawannya juga sebenarnya sama saja seperti di pertandingan (turnamen). Jadi, kami ingin mencoba terus. Bisa diambil sisi positifnya karena lawannya juga bagus-bagus apalagi kalau bisa dapat poin buat tim, biar tim lebih semangat lagi juga," jelas Fikri.
Indonesia sendiri tergabung di Grup D yang berisi Korea Selatan, Arab Saudi dan Uni Emirat Arab. Fikri menilai bahwa Korea Selatan merupakan lawan yang tidak mudah.
"Korea (Selatan) juga main full team, kalau tidak salah. Saya lihat, Seo (Seung Jae) juga main," kata Fikri.
BACA JUGA:Indonesia Tak Kirim Kekuatan Terbaik di Kejuaraan Beregu Bulu Tangkis Asia
Bagas menambahkan bahwa Indonesia sangat berpeluang untuk menjadi juara di turnamen tersebut.
“Peluangnya ada, apalagi ini (tim Indonesia) mainnya juga bagus-bagus. Yang penting, percaya diri dulu," kata Bagas. Sementara itu, Fikri menargetkan Indonesia minimal bisa masuk final
"Dua tahun lalu, kita bisa final dengan tim pelapis (seperti tahun ini), maksudnya, bukan yang senior banget, gitu. Itu masih bisa final. Semoga tahun ini juga minimal bisa sama, harapannya begitu," Fikri.
Tim beregu putra Indonesia akan menjalani pertandingan pertamanya pada Selasa (13/2) menghadapi Arab Saudi.