SMA Al Kautsar Raih Juara I dan III LCT MIPA

Minggu 25 Aug 2024 - 20:41 WIB
Reporter : Anggi Rhaisa
Editor : Syaiful Mahrum

BANDARLAMPUNG -  Tim B SMA Al Kautsar atas nama Aisyah Buntari Saraswati, Ahmad Faiz Akbar, dan M. Aksan Fitriadi berhasil meraih juara I sekaligus juara favorit LCT MIPA Tingkat Provinsi Lampung. LCT MIPA Tingkat Provinsi Lampung digelar FKIP Universitas Lampung (Unila), Rabu-Kamis (21-22/8).

 

Sedangkan Tim A SMA Al Kautsar yang terdiri atas Keysa Kanada Pitaloka, Syifa Nazwa Amanda, dan M. Nabil Zamzami menyabet juara III  pada ajang yang sama.

 

Kompetisi LCT MIPA Tingkat Provinsi Lampung yang digelar dalam rangka Dies Natalis Ke-59 Unila ini diikuti oleh 90 tim jenjang SMA sederajat se-Lampung. Para juara mendapat piagam, piala, uang pembinaan, dan golden ticket masuk Unila melalui jalur khusus prestasi Unila.

 

Kepala SMA Al Kautsar Eko Anzair mengucapkan rasa syukur kepada Allah atas keberhasilan dua tim SMA Al Kautsar meraih juara pada ajang bergengsi tingkat provinsi tersebut.

 

"Alhamdulillah, tim SMA Al Kautsar berhasil merebut juara I, juara III, dan juara favorit pada LCT MIPA Tingkat Provinsi Lampung sehingga berhak membawa pulang piala bergilir rektor Unila," kata Eko Anzair.

 

Eko Anzair mengucapkan terima kasih kepada para dewan guru, pelatih, dan pembina tim LCT serta kepada pengurus yayasan. ''Juga kepada para orang tua siswa yang telah mendukung dan mendoakan keberhasilan para siswa," ungkapnya.

 

Guru pembina LCT MIPA SMA Al Kautsar, Ratu Farisa Fatonah, mengatakan bahwa dua tim SMA Al Kautsar berhasil masuk ke babak final bertemu dengan tim dari SMAN 2 Bandarlampung dan SMA YP Unila.

 

Pada babak pertama (wajib jawab), tim A dan tim B SMA Al Kautsar berhasil unggul dengan skor masing-masing 1.000. Disusul tim SMA 2 Bandarlampung dengan skor 800 dan tim SMA YP Unila 400.

Tags :
Kategori :

Terkait