Besok, MTQ Tingkat Bandar Lampung Dibuka

Kabag Kesra Pemkot Bandar Lampung Jhoni Asman--

BANDARLAMPUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) BandarLampung akan menggelar Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-53 untuk tingkat Kota. 

MTQ ke-53 tersebut akan digelar di Stadion Waydadi, Bandarlampung pada Senin 27 Mei hingga 30 Mei 2024 mendatang.

Kabag Kesra Pemkot Bandarlampung Jhoni Asman mengatakan MTQ ke-53 tersebut merupakan salah satu rangkaian HUT Kota Bandarlampung yang ke-342. Jhoni Asman mengatakan kegiatan tersebut digelar di dua lokasi berbeda. 

BACA JUGA:Faktor Ekonomi Jadi Alasan Pelaku Aniaya Pasangan hingga Viral di Medsos

Lokasi Pertama berada di Ponpes Al Hikmah di Jalan Sultan Agung, Wayhalim. Kemudian lokasi kedua di Masjid Babus Salam.

"Ini adalah rangakaian peringatan hari jadi Kota Bandarlampung, dimana Kecamatan Kedaton menjadi tuan rumah perhelatan MTQ ini, tepatnya di Pesantren  Al-Hikmah, di Jalan Sultan Agung  dan lomba lainnya di Masjid Babus Salam, Kelurahan Sukamenanti" katanya, Minggu 26 Mei 2024.

Menurutnya, MTQ ke-53 itu akan dibuka langsung oleh Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana, dengan diikuti oleh ratusan peserta atau kalifah ýang ada di setiap kecamatan.

BACA JUGA:RSUDAM Buka Pelayanan Cek Golongan Darah di PRL 2024

"Ibu wali kota sendiri yang akan membuka kegiatan ini besok, dimana masing-masing kecamatan mengirimkan langsung perwakilan kalifah terbaiknya," ungkapnya.

Selain itu, Jhoni menyebut pemenang pada lomba MTQ tersebut selain berhak atas trofi dan uang pembinaan. Pemenangnya juga akan dikirimkan sebagai peserta perwakilan Lampung saat ajang MTQ di tingkat Nasional.

"Yang terpilih nanti mewakili Lampung pada perlombaan MTQ tingkat Nasional," tandasnya seraya berharap kegiatan itu berjalan dengan baik sampai akhir.

BACA JUGA:Disperindag Siapkan Pasar Murah setiap Kunjungan Gubernur

Untuk diketahui, Pada MTQ Kota Bandarlampung tahun 2024  tersebut  terdapat sembilan kategori ýang diperlombakan seperti Musabaqoh Tilawah Alquran (MTQ), Musabaqoh Tartil Quran (MTtQ), Mysabaqoh Hifdzil Quran (MHQ), Musabaqoh Syarhil Quran (MSQ), Aritilawah atau Puitisasi Alquran, Lomba Cerdas Cermat PAI (LCP), Lomba Adzan, Lomba Melukis Islami, Lomba Kaligrafi Islam.(mel/nca)

 

Tag
Share