Tahun 2023, YBM PLN Sukses Salurkan Rp 1,95 Miliar Zakat, Kepada 4257 Penerima Manfaat di Lampung

General Manager PLN UID Lampung, Saleh Siswanto didampingi Ketua PIKK PLN UID Lampung, Lydia Saleh Siswanto menyalurkan program Pendidikan dan Sosial Kemanusiaan YBM PLN kepada anak-anak di Panti Asuhan Kemala Puji Bandar Lampung--FOTO DOK -TIM KOMUNIKASI PT PLN (Persero) UID LAMPUNG

BANDAR LAMPUNG, RADAR LAMPUNG – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Lampung melalui Yayasan Baitul Maal (YBM) telah berhasil menyalurkan Zakat sebesar Rp 1,95 Miliar kepada lebih dari 4ribu penerima manfaat di  Provinsi Lampung selama tahun 2023.

General Manager PT PLN (Persero) UID Lampung, Saleh Siswanto mengatakan penyaluran zakat terbagi dalam 5 pilar program yakni Pendidikan, Kesehatan, Ekonomi, Dakwah, dan Sosial Kemanusiaan serta dibagikan kepada empat golongan Ashnaf yaitu fakir miskin, fisabilillah, ibnu sabil, dan mualaf.

BACA JUGA:Ponpes Riyadhus Solihin Gelar Dzikir dan Tabligh Akbar, Doakan Pilpres Berjalan Damai

Ia menjelaskan dana zakat YBM PLN ini merupakan zakat penghasilan dari muzaki di PLN UID Lampung. Dimana sesuai dengan komitmen PLN tentu untuk terus senantiasa dapat memberikan peningkatan kualitas kehidupan masyarakat kepada golongan masyarakat yang membutuhkan,” terang Saleh – sapaan akrabnya

Ia juga menerangkan bahwa penyaluran zakat selama 2023 terfokus pada Program Sosial Kemanusiaan yang diinisiasi langsung oleh pegawai PLN UID Lampung seperti Berbagi Manfaat Zakat, Semangat Berbagi Muzaki YBM PLN dan program lainnya dengan total penerima manfaat sebanyak 2.879 mustahik.

BACA JUGA:Satgas PASTI OJK Blokir 625 Pinjol dan Pinpri Ilegal

Selain itu, lanjut Saleh,  YBM PLN UID Lampung juga menjalankan program kesehatan seperti Rumah Singgah Pasien, Cegah dan Tangkal Stunting, serta program lainnya dengan 889 penerima manfaat. Sementara 489 penerima manafaat  untuk program Pendidikan, Ekonomi, dan Dakwah sepanjang 2023.

Dalam pelaksanaan penyaluran bantuan tersebut, YBM PLN berkomitmen untuk menjunjung prinsip kepatuhan dan kepatutan syariah serta tetap menerapkan prinsip GCG (Good Corporate Governance) baik untuk saat ini maupun periode penyaluran berikutnya.

BACA JUGA:Forum Masyaikh dan Santri se Lampung Suarakan Dukungan ke Ganjar-Mahfud

Saleh berharap ditahun-tahun selanjutnya zakat pegawai PT PLN UID Lampung juga dapat terus bertambah sehingga dapat menyentuh lebih banyak lagi masyarakat yang membutuhkan.

"Zakat yang telah disalurkan semoga dapat menjadi berkah bagi para muzaki yang telah menunaikan zakatnya dan kehadirannya dapat dirasakan terus manfaatnya di masyarakat, khususnya bagi para mustahik selaku penerima manfaat," pungkas Saleh. (*)

Tag
Share