Manfaatkan Obeng, Malah Masuk Penjara

AMANKAN PELAKU: Aparat kepolisian menangkap para pelaku pembobol rumah. - FOTO HUMAS POLRES TULANG BAWANG -

MENGGALA – Manfaatkan obeng, dua warga Lampung Tengah (Lamteng) ditangkap jajaran Polsek Menggala bersama Tekab 308 Presisi Polres Tulang Bawang.

Keduanya yakni Adi Handra (29), warga Kelurahan Gunung Batin Ilir dan Alex Setiawan (29), warga Kelurahan Gunung Batin Udik, Kecamatan Terusan Nunyai, Kabupaten Lampung Tengah.

Mereka ditangkap aparat kepolisian karena memanfaatkan obeng untuk mencuri di sebuah rumah.
Kapolsek Menggala AKP Sunaryo mengatakan, peristiwa pencurian tersebut terjadi pada hari Rabu (6/12), sekitar pukul 03.00 WIB.

Mulanya, korban Yadi Saputra (25) warga Kampung Astra Ksetra, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulang Bawang pulang ke rumah pada hari Selasa 5 Desember 2023, sekitar pukul 19.00 WIB.

BACA JUGA:Chandra Inn Berbagi Kasih di SLB Pelita Kasih

Pada pukul 23.30 WIB korban tidur di dalam kamarnya. Sebelum tidur korban meletakkan HP merek Vivo Y33S dan HP merek Oppo A3S serta dompet miliknya di samping tempat tidur.

Sekitar pukul 03.00 WIB, korban terbangun. Ia kaget melihat dua unit HP serta dompet miliknya sudah hilang.

Korban kemudian memeriksa jendela dan pintu rumah. Ternyata sudah dalam kondisi terbuka.

Akibat peristiwa ini, korban mengalami kerugian dua unit HP dan dompet warna hitam yang berisi uang tunai sebanyak Rp 700 ribu, SIM B2 umum, KTP, kartu ATM BCA, dan STNK sepeda motor.

BACA JUGA:Valentino Rossi Kaget Adiknya Luca Marini Terima Tawaran Honda

Korban lalu melaporkan peristiwa pencurian tersebut ke Mapolsek Menggala.

Berbekal laporan korban, polisi bergerak. Akhirnya pada Senin 11 Desember 2023 petugas menangkap dua pelaku pada waktu yang berbeda.

Pertama, pelaku Adi ditangkap sekitar pukul 00.30 WIB di Kelurahan Gunung Batin Ilir.
Kemudian selanjutnya pelaku Alex juga ditangkap sekitar pukul 19.30 WIB di Kelurahan Gunung Batin Baru, Kecamatan Terusan Nunyai.

"Ada beberapa barang bukti yang kami sita, diantaranya handphone (HP) merek Oppo A3S warna putih, kotak HP Oppo A3S, kotak HP Vivo Y33S, obeng minus warna hitam, dan kunci kontak mobil berlogo Mitsubishi warna hitam," kata AKP Sunaryo, Selasa (12/12).

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan