UNIOIL
Bawaslu Header

Tingkatkan PAD, Bapenda Tanggamus Berinovasi

RADAR - BACA KORAN--

TANGGAMUS - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Tanggamus akan terus melakukan inovasi-inovasi untuk mendongkrak pendapatan asli daerah (PAD).

Plt. Kepala Bapenda Tanggamus Abdul Rahman mengatakan bahwa terkait peningkatan sektor PAD, Bapak Pj. Bupati mengharapkan ada inovasi-inovasi. 

"Artinya, ke depan kita terus mencari inovasi-inovasi untuk menambah pendapatan daerah," tutur Abdul Rahman. 

Misalnya, kata Abdul Rahman, peningkatan pendapatan dari sektor PBB. ’’Di mana, saat ini PBB ada yang hanya bayar Rp2.000 per tahun,’’ katanya. 

Selanjutnya sektor opsen pungutan tambahan pajak kendaraan bermotor, kata Abdul Rahman, saat ini tidak menutup kemungkinan banyak kendaraan bermotor milik warga Tanggamus yang pelat nomor kendaraan masih pelat daerah lain. 

’’Dengan kondisi ini, maka yang diuntungkan adalah daerah lain sesuai pelat kendaraan bermotor tersebut. Sementara pemiliknya adalah warga Tanggamus,’’ ujar Abdul Rahman.

Karena itu, kata Abdul Rahman, pihaknya akan mengimbau warga Tanggamus para pemilik kendaraan tersebut agar melakukan mutasi kendaraannya atau balik nama ke Tanggamus agar pajaknya masuk ke kas daerah.

Selanjutnya, lanjut Abdul Rahman, juga akan dilakukan kajian di sektor pertambangan terkait perizinan dan lain-lain. ’’Berkoordinasi dengan pihak provinsi,’’ ungkapnya.

Diketahui, target PAD Tanggamus pada 2025 ini Rp130 miliar. (*)

 

Tag
Share