Cekcok Gara-gara Klakson, Pengendara Grand Max Tembak Pemotor dengan Senpi
Warga Pekon Sukanegara Kecamatan Ngambur Kabupaten Pesisir Barat yang menjadi korban pemukulan di ruas jalinbar Kecamatan Ngambur. -foto dok peratin Sukanegara-
KRUI - Mizwar Fakih (20) warga Pekon (Desa) Sukanegara, Kecamatan Ngambur, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) diduga menjadi korban pemukulan dan penembakan.
Peristiwa tersebut terjadi di ruas jalan lintas barat (jalinbar), tepatnya di Pekon Sukanegara, Kecamatan Ngambur, sekitar pukul 17.00 WIB, Senin 8 April 2024.
Peratin Sukanegara, Matsum mengatakan, berdasarkan informasi kejadian tersebut bermula saat korban yakni Mizwar Fakih, yang merupakan warga setempat bersama tiga temannya berboncengan dengan mengendarai dua motor di Jalinbar Pekon Sukanegara.
BACA JUGA:Gas Melon Langka, Pembeli Serbu Pangkalan di Metro Hanya Tempo 1 Jam Stok Ludes
Saat itu juga ada mobil jenis Grandmax warna putih dengan nomor polisi B 9370 PCX, tepat berada di belakang sepeda motor korban.
"Mobil yang berada di belakang sepeda motor korban itu sambil membunyikan klakson panjang, setelah itu korban pun membalas membunyikan klakson sepeda motornya," kata dia, Selasa 9 April 2024.
Kemudian, lanjutnya, pelaku yang menggunakan mobil Grandmax tersebut memepet sepeda motor korban dengan mobil dan korban berhenti.
Ketika itu pelaku pun turun dari mobil sambil membawa senjata yang mirip dengan senjata api (senpi).
Kemudian pelaku menodongkan senjata itu ke arah kepala korban sambil berkata.
"Kamu melawan saya!".
Saat itu juga korban bilang "Apa salah saya?,".
BACA JUGA:Pemudik Masih Terlihat Ramai di Terminal Mulyojati Metro
Lalu pelaku tanpa berpikir panjang dan langsung memukul korban di bagian kepala korban dengan menggunakan senjata tersebut.