Angel Di Maria Pensiun dari Timnas Argentina

Angel Di Maria -foto istagram-

JAKARTA - Penggawa Argentina Angel Di Maria akan pensiun dari sepak bola Internasional setelah Copa America 2024. Hal ini diungkapkan pemain berusia 35 tahun tersebut pada Kamis (23/11) setelah bermain bersama Tim Tango selama 15 tahun.

Sebagai informasi, Di Maria telah membuat 136 penampilan untuk Argentina sejak debutnya pada 2008 untuk timnas. Dilansir dari Reuters, Jumat (24/11), Di Maria telah bermain di empat Piala Dunia dan mencetak gol dalam kemenangan laga final pada 2022 atas Prancis. Kala itu, Di Maria yang menjadi penggawa Argentina berhasil merebut gelar juara Piala Dunia 2022 di Qatar.

Dia akan mengambil bagian untuk terakhir kalinya di skuad timnas dalam Copa America keenamnya pada turnamen yang akan digelar pada 20 Juni-14 Juli di Amerika Serikat, di mana Argentina akan berupaya mempertahankan gelar juara mereka. "Copa America akan menjadi kali terakhir saya mengenakan seragam Argentina," tulis Di Maria di akun Instagram miliknya.

"Dengan segala rasa sakit di jiwaku dan perasaan tercekat di tenggorokan, aku mengucapkan selamat tinggal pada hal terindah yang terjadi sepanjang karirku." Sambungnya.

"Saya tidak bisa mengungkapkan dengan kata-kata betapa sorak-sorai para penggemar memenuhi jiwa saya di pertandingan terakhir ini, saya menikmati setiap detik bersama rekan satu tim dan teman-teman saya," tambahnya, merujuk pada pertandingan terakhirnya di kualifikasi Piala Dunia ketika berhasil mengalahkan Brasil bersama timnas.

Di Maria bergabung kembali dengan juara Portugal Benfica tahun ini, klub tempat ia bermain antara tahun 2007 dan 2010 ketika ia pertama kali tiba di Eropa. Pemain sayap ini juga pernah bermain untuk Real Madrid, Paris Saint Germain, Juventus dan Manchester United. Ia berhasil memenangi trofi Liga Champions bersama Real Madrid ketika masih membela Los Blancos pada musim 2013/14. (jpc/c1/nca)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan