BANDARLAMPUNG - SD Al Kautsar melaksanakan Pesantren Kilat (Sanlat) selama tiga hari, Senin-Rabu (15-17/7). Sanlat bertema Serunya Petualangan Islami di Pesantren Kilat ini diikuti 198 siswa kelas VI yang terdiri atas 103 laki-laki dan 95 perempuan.
Kepala SD Al Kautsar Amat Zaki Mubarok mengatakan, kegiatan Sanlat merupakan agenda rutin SD Al Kautsar pada awal tahun ajaran baru.
Amat Zaki mengatakan bahwa selama kegiatan Sanlat, para siswa mendapatkan materi dan praktik keagamaan. Di antaranya tentang akidah, at-thaharah, salat, zikir, adab, dan sejarah sahabat-sahabat nabi.
''Materi disampaikan para ustad dan ustadzah dari luar Al Kautsar yang memiliki kompetensi di bidang keagamaan. Kami berharap semua siswa bisa menambah wawasan keIslaman dan menanamkan karakter Islami atau akhlakul karimah yang diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari," ujar Amat Zaki.
Setelah kegiatan Sanlat, dilanjutkan dengan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang akan diikuti 224 siswa kelas I. Kegiatan MPLS dalam rangka memperkenalkan lingkungan sekolah kepada para siswa baru juga akan diselenggarakan selama tiga hari. (rls)