FajRi Lolos ke Semifinal BWF World Tour Finals, Jorji

LOLOS: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto lolos ke semifinal BWF World Tour Finals 2023. -FOTO PBSI -

BANDARLAMPUNG – Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melaju ke semifinal BWF World Tours Finals 2023. Tiket itu didapat pasangan berakronim FajRi ini setelah mengalahkan ganda putra asal Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen 21-12 dan 21-18 di Hangzhou Olympic Sports Expo Center, Tiongkok, Kamis (14/12).

Pada Jumat (15/12), Fajri kalah saat bertemu dengan wakil Korea Selatan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae 20-22,21-17,12-21. Namun FajRi tetap lolos ke babak semifinal. Namun untuk penentuan posi juara grup dan runner up akan ditentukan pada pertandingan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. 

Sementara Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti terpaksa harus mengubur mimpinya melaju ke babak semifinal BWF World Tour Finals 2023. Pasangan putri andalan Indonesia harus mengakui keunggulan lawannya pasangan Liu Sheng Shu/Tan Ning asal China pada pertandingan ketiga di Hangzhou Olympic Sports Expo Center, Jumat Desember 2023. 

Apriyani/Fadia kalah dalam dua game langsung 13-21 dan 8-21. Pada awal game pertama, Apri/Fadia membuat banyak kesalahan sehingga mereka tertinggal di interval pertama 6-11. Saat memasuki interval kedua, pada game pertama Apri/Fadia tidak bisa mendekati poin pasangan China tersebut. Game pertama pun akhirnya selesai dengan skor 13-21.

BACA JUGA:Hasil BWF World Tour Finals 2023, Kalah Dua Game Langsung Apriyani-Fadia Kubur Mimpi ke Semifinal

Setelah istirahat, di awal game kedua Apri/Fadia memberikan perlawanan. Sempat terjadi kejar mengejar poin. Skor pun seimbang 7-7. Namun, Liu/Tan meraih empat poin beruntun dan mengakhir interval gim kedua dengan skor 7-11. Setelah rehat sejenak, Liu/Tan terus menambah pundi-pundi poin dan terus melaju hingga skor 7-15

Kondisi Apri yang masih pemulihan akibat cedera menjadikan titik lemah dari pasangan Apriyani/Fadia. Di sisa perlawanan terakhir, Apri/Fadia pun tak bisa berbuat banyak dan mereka kalah 8-21. Dengan hasil ini, Apri/Fadia dipastikan gagal melaju ke semifinal BWF Tour Finals 2023. 

Usai pertandingan, Apriyani mengakui penampilan mereka tak sesuai ekspektasi. “Kami sadar, kami belum bisa tampil 100 persen di turnamen ini, tetapi kami memang ingin turun dengan berbagai pertimbangan.” Kata Apriyani dalam keterangan tertulis yang dirilis PBSI. Lebih lanjut, Apriyani menjelaskan dirinya ternyata belum 100 persen pulih dari cedera. 

“Untuk sekarang, saya mau recovery dahulu, sembuh total, dan berharap tidak kambuh lagi cederanya,” sambungnya.

BACA JUGA:King Kreasi Buka Peluang 2 Posisi

Sedangkan dari sektor tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung menang saat berhadapan dengan Kim Ga Eun wakil Korea Selatan. Jorji – sapaan akrab- Gregoria Marsika Tunjung, menang rubber game. Pada gim kedua Jorji sempat kalah. 

Namun ia bisa menuntaskan pada gim ketiga. Hasil akhir berkesudahan 21-14,20-22,21-17. Namun kemenangan ini tidak mampu mengantarkan Jorji ke babak semifinal. Sebab gadis asal Wonogiri ini dipastikan tersingkir di BWF World Tour Finals, Jorji sudah dua kali menelan kekalahan saat melawan An Se Young dan Tai Tzu Ying. (hru/c1/nca)

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan